Salah satu pameran industri makanan dan minuman (F&B) terbesar di Asia, FHA-Food & Beverage, kembali diselenggarakan di Singapore EXPO, dari 25 hingga 28 April 2023. Pameran ini bertujuan menjembatani para profesional F&B global dan pemangku kepentingan lainnya di industri F&B untuk berekspansi ke pasar baru di seluruh wilayah.
Banyak hal baru di pameran yang menghadirkan lebih dari 50 paviliun negara yang berbeda, dan 1.500 peserta pameran dari 70 negara ini. Antara lain, zona fitur baru, paviliun baru untuk pertunjukkan, serta terutama hadirnya Paviliun China yang kembali berpameran di Singapura sejak pandemi. Selain itu, pameran dagang ini juga dilengkapi dengan seminar unik, kali ini tentang Program Seminar Alternatif Protein Asia, serta kompetisi bakat di industri F&B ini.
Menurut perkiraan penyelenggara, acara pameran perdagangan besar-besaran ini bakal dihadiri lebih dari 40.000 peserta pameran dan seminar, yang akan berlangsung di EXPO Hall 3 hingga 6. Kalau Anda pemain F&B dan ingin memperluas jaringan atau mencari mitra global terbaik, di sinilah salah satu tempatnya!
“Respon acara tahun ini sangat luar biasa, meski terjadi tak lama setelah edisi 2022 yang diadakan pada bulan September dan sempat tertunda karena pandemi COVID-19. Ini adalah bukti popularitas acara FHA-Food & Beverage dan kemampuannya untuk menarik orang dari seluruh dunia. Kami yakin acara ini akan memberikan kontribusi besar bagi perkembangan industri makanan dan minuman di Asia dan akan membantu menciptakan peluang bisnis yang lebih baik bagi semua orang,” tutur Wakil Presiden Informa Markets Asia Ian Roberts, seperti tertulis dalam rilis mereka.
Program Seminar FHA bertujuan menciptakan pendekatan inklusif untuk masalah pangan global. Selain masalah tren makanan, isu keberlanjutan, diskusi dalam seminar akan menyoroti pula soal inovasi teknologi sebagai strategi memitigasi masalah yang ada di industri F&B. Akan ada perwakilan-perwakilan dari industri, organisasi lingkungan, dan lembaga penelitian tentang makanan halal Asia yang selalu berubah, pengurangan limbah makanan, dan masih banyak lagi.
Diskusi mengenai alternatif protein muncul sebagai solusi inovatif untuk masalah ketahanan pangan di masa depan.
Selain itu, akan ada pula acara Tasting Bar, yang akan memberikan kesempatan kepada peserta untuk mencicipi produk protein alternatif. Start-up Village dan Seminar Alternatif Protein Asia, merupakan tempat bertemunya para produsen, investor, dan pemikir terkemuka untuk berbagi wawasan dan pembaruan lanskap, strategi bisnis, dan peluang di sektor protein alternatif Asia untuk masa depan pangan yang berkelanjutan.
Sementara itu, di acara FHA-Food & Beverage 2023 ini juga menggelar dua kompetisi utama, FHA Beer Awards dan Young Talents Escoffier. Lomba FHA Beer Awards akan menampilkan keragaman dan kreativitas dunia pembuatan bir. Sementara itu, Young Talents Escoffier berupaya mengenali talenta kuliner muda di bawah 25 tahun melalui serangkaian kompetisi yang berlangsung pada 25 hingga 27 April 2023, baik dalam kategori kitchen maupun service.
Food & Hotel Asia (FHA) mulai melakukan pameran internasional pada tahun 1978, yang berfokus pada sektor makanan & minuman (F&B), layanan makanan, dan perhotelan yang bertujuan untuk menghubungkan para profesional industri dan memungkinkan mereka untuk bertemu, berjejaring, dan belajar dari satu sama lain. FHA terdiri dari dua acara besar khusus – FHA-Food & Beverage, acara perdagangan makanan & minuman terbesar di Asia yang menyatukan komunitas makanan dan perhotelan global, dan FHA-HoReCa, yang melayani industri layanan makanan dan perhotelan.
Tags: pameran makanan dan minuman, f&b, fha-food & beverage, singapore expo, alternatif protein